Laman

Sabtu, 13 Agustus 2011

manfaat makan terong

Konon tanaman terong dibudidayakan untuk makanan di bagian selatan dan timur Asia sejak jaman prasejarah. bernama ilmiah Solanum melongena, memiliki berbagai variatas dalam bentuk dan warna...

Berikut manfaat makan terong bagi kesehatan kita :
  • Terong dianggap memiliki antioksidan yang baik karena salah satu kandungan senyawa yang dimilikinya yaitu nasunin mampu mereduksi kandungan zat besi di dalam tubuh. dalam takaran tertentu zat besi memang berguna untuk tubuh untuk imunitas dan transportasi oksigen, namun jika jumlahnya berlebihan justru akan meningkatkan risiko penyakit jantung dan kanker.
  • Melindungi kolesterol dari peroksidasi (penyerangan radikal bebas terhadap lemak tak jenuh sehingga dapat meningkatkan risiko penyakit-penyakit degeneratif secara signifikan).
  • Mengurangi laju kerusakan pada sendi akibat radikal bebas.
  • Mencegah kerusakan sel, yang mana kerusakan sel dapat menyebabkan terjadinya formasi sel kanker.
  • Nasulin pada terong selain pereduksi/pengurang zat besi juga berfungsi sebagai perisai untuk membran otak dari segala bentuk kerusakan dan cedera dari serangan radikal bebas.
  • Khasiat terong lainnya adalah sebagai antimikro, antivirus, antimutagenik (pencegah menyebarnya gen kanker) dan anti LDL ( low density lipoprotein cholesterol / kolesterol jahat).
  • Kandungan dalam sayuran terong juga membantu keseimbangan dalam asupan garam dan mempertahankan tingkat hidrasi yang baik. tingkat kalium juga memainkan peranan penting dalam mengatur tekanan darah dalam tubuh.
  • Bagi yang sedang menjalankan program diet kegemukan, dapat memasukkan jenis sayuran terong ini ke dalam daftar makanannya karena jumlah kalorinya rendah dan memiliki kadar air yang cukup tinggi.
  • Terong juga digunakan untuk mengurangi kadar glukosa bagi penderita diabetes tipe II, hal ini disebabkan oleh fakta sayuran memiliki tingkat karbohidrat yang rendah dan kadar serat yang tinggi. karena itu mengkonsumsi terong dianggap sebagai metode alami dalam mengendalikan diabetes.
Hal yang perlu di perhatikan tentang terong ini :
  • terong dianggap memiliki sejumlah oksalat (asam yang mengandung COO2) yang dapat mengkristal...,Untuk itu orang yang memiliki masalah dengan ginjal dan kandung empedu sebaiknya tidak mengkonsumsi terong ini.
  • hentikan makan terong bila ternyata anda alergi dengannya.
Tips memasak terong :
  • Sebelum terong di olah harus dicuci dulu bersih dengan air dingin. Pisau yang digunakan untuk mengolah juga sebaiknya berbahan dasar stainless. Penggunaan pisau besi non stainless bisa menyebabkan sayur terong menjadi hitam.
  • Terong dapat  dikonsumsi dengan atau tanpa kulit.
  • Secara alami terong memiliki rasa yang sedikit pahit, untuk mengurangi rasa pahit itu dapat dilakukan dengan cara menggaraminya lalu mendiamkannya selama 30 menit sebelum dimasak (direbus,digoreng,dipanggang atau dikukus).
Manfaat makan terong ternyata banyak juga ya... :) semoga bermanfaat...

Artikel Terkait

1 komentar:

trims untuk commentnya :)